22 January 2026

Prabowo Ajak Universitas Elite Inggris Buka Kampus Berstandar Dunia di Indonesia


London – Presiden Prabowo Subianto mengajak sejumlah perguruan tinggi elite Inggris untuk menjalin kerja sama dalam pendirian 10 universitas baru berstandar dunia di Indonesia. Ajakan tersebut disampaikan dalam forum UK–Indonesia Education Roundtable bersama Russell Group yang digelar di Lancaster House, Selasa (20/1/2026).

Russell Group merupakan jaringan yang beranggotakan 24 universitas terbaik di Inggris Raya. Sejumlah universitas ternama yang tergabung di dalamnya antara lain University of Cambridge, University of Oxford, Imperial College London, King's College London, London School of Economics, University College London, serta University of Manchester, University of Edinburgh, dan sejumlah kampus riset terkemuka lainnya.

Dalam forum tersebut, Presiden Prabowo menekankan pentingnya kerja sama pendidikan internasional untuk mempercepat peningkatan kualitas pendidikan tinggi di Indonesia, terutama di bidang teknologi digital dan sains.

“Kita ingin mengajak kerja sama nanti, mereka sudah banyak kerja sama dengan UI, Gajah Mada, dengan banyak universitas. Mereka juga sudah punya kampus di kita, ada di Singosari, ada di Bandung, di bidang yang kita butuh, bidang digital, bidang teknologi. Jadi kita ingin mempercepat, kita ingin mengejar, kita harus punya tingkat pendidikan yang setinggi-tingginya, sederajat dengan yang terbaik di dunia,” ujar presiden dilansir dari laman resmi Presiden RI.

Presiden Prabowo menyatakan keyakinannya bahwa pendidikan merupakan fondasi utama bagi keberhasilan sebuah bangsa. Menurutnya, hanya dengan pendidikan terbaik, suatu negara dapat bersaing dan mencapai kemajuan berkelanjutan.

“Untuk menjadi bangsa yang sukses, kita harus memiliki pendidikan terbaik yang dapat dicapai. Itulah keyakinan saya,” katanya dalam forum tersebut.

Fokus Kedokteran, Sains, dan Standar Internasional

Presiden Prabowo juga mengungkapkan bahwa Indonesia saat ini masih menghadapi kekurangan tenaga medis yang signifikan, baik dokter maupun dokter gigi. Ia menyebut Indonesia kekurangan sekitar 140 ribu dokter, sementara jumlah lulusan dokter setiap tahun masih jauh dari kebutuhan nasional.

“Kami hanya menghasilkan sekitar 9.000 dokter setiap tahunnya. Jadi, entah berapa tahun lagi, dan pada saat kami mencapai 140 ribu dokter, semakin banyak dokter yang akan pensiun. Jadi, ini adalah sesuatu yang harus kami lakukan dengan rencana strategis,” tutur presiden.

Untuk menjawab tantangan tersebut, pemerintah berencana membangun 10 universitas baru yang akan berfokus pada pendidikan kedokteran, kedokteran gigi, farmasi, serta bidang sains dan teknologi. Seluruh universitas tersebut dirancang menggunakan standar internasional dengan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar.

“Saya ingin menggunakan standar Inggris, yaitu standar pendidikan tertinggi dari universitas-universitas terbaik di Inggris,” ungkapnya.

Presiden Prabowo juga menyampaikan bahwa mahasiswa yang diterima akan berasal dari lulusan terbaik dan akan memperoleh beasiswa penuh dari pemerintah. Sebelum perkuliahan dimulai, para mahasiswa akan mengikuti pelatihan bahasa Inggris intensif. Pemerintah Indonesia juga membuka peluang kerja sama dengan British Council, termasuk penerapan standar IELTS.

Selain itu, Indonesia membuka diri terhadap kehadiran dosen dan profesor asing, termasuk skema profesor tamu dari universitas mitra di Inggris. Kolaborasi ini diharapkan dapat memberikan manfaat timbal balik bagi pengembangan sektor pendidikan dan kesehatan nasional.

Presiden optimistis seluruh persiapan dapat diselesaikan sesuai target sehingga universitas-universitas baru tersebut mulai menerima mahasiswa pada awal 2028.

“Dan pada awal tahun 2028, kita bisa memiliki kelompok pertama di Indonesia. Jadi rencananya adalah untuk membangun sebuah kawasan yang terdiri dari universitas-universitas ini, dan kita harus menjamin kualitas hidup, keselamatan, dan keamanan seluruh kampus agar menarik bagi dosen asing untuk bekerja di Indonesia,” pungkas Prabowo.


Referensi

CNA Indonesia.
“Prabowo Ajak Universitas Elite Inggris Buka Kampus Berstandar Dunia di Indonesia.”
cna.id

Tanggal akses: 21 Januari 2026

Prabowo Ajak Universitas Elite Inggris Buka Kampus Berstandar Dunia di Indonesia Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Muhammad Sirojudin

0 komentar:

Post a Comment